Selasa, 06 Juli 2010

Kentut Tidak Batal

Sudah tahukah bahwa ketika sholat kalau kentut tidak batal? Inilah ceritanya.

Pada masa Syekh al-Akbar Muhammad Dahlan Ra. pernah ada seorang yang ingin memastikan keyakinan kepada Gurunya, apakah Beliau Wali Mursyid atau bukan. Kejadian itu terjadi sebelum Syekh al-Akbar Muhammad Dahlan Ra. melaksanakan Ibadah Haji sebelum wafatnya. Saat itu si murid baru sedang melaksanakan sholat Isya berjama'ah. Tiba-tiba ia buang angin. Meskipun begitu ia tetap terus melaksanakan sholatnya. Dalam hatinya berkata, 'Jika Syekh al-Akbar memang betul adalah seorang Wali yang Mursyid maka ia akan tahu tetap sholat dalam keadaan hadats'.

Saat pengajian Syekh al-Akbar menyinggung masalah ini dengan sebuah pertanyaan, 'Kalau kentut (buang angin) batal gak sholatnya?' Jama'ah pengajian menjawab, 'Bataaal!' Syekh al-Akbar menyatakan, 'Kentut sih nggak batal!' Mendengar ini menjadi bengong seluruh jama'ah. Kemudian Syekh al-Akbar Muhammad Dahlan melanjutkan, 'Yang batal adalah orang yang kentut (buang angin), bukan kentutnya yang batal!' Mendengar ini menjadi tersenyumlah semua jama'ah.

Konon setelah pulang haji si murid yang 'menguji' Gurunya ini tersungkur menangis di kaki Syekh al-Akbar Muhammad Dahlan mengakui Beliau sebagai Wali Mursyid yang menyelami hati setiap muridnya.

6 Juli 2010